PUISI: PEREMPUAN BERAROMA HUJAN
Puisi Ahmad Abdul Karim
PEREMPUAN BERAROMA HUJAN
Hujan minggu ini begitu padat
meninggalkan jejak pada lubang-lubang jalan
yang telah lalu
Seekor angsa mungil mengapung
dan kawanan bebek
saling berpelukan
Di siang yang dingin
kucium aroma tubuhmu dalam hujan
yang kian menderas
Karawang, Maret 2021
Komentar
Posting Komentar